Siapa kami ?

FORCI

Center for Forestry Organizational Capacity and Institutional Studies selanjutnya disebut FORCI merupakan unit kerja di bawah Fakultas Kehutanan dan Lingkungan IPB University. Kami bergerak dengan motto “Smart Way For Sustainability” yang berarti menjalankan upaya pencapaian manfaat (benefit outreaching) atas pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di perguruan tinggi, dan bertindak dalam menjembatani berbagai inovasi yang dihasilkan dengan permasalahan di lapangan. Pengembangan inovasi yang dihasilkan berorientasi untuk mengatasi permasalahan pengelolaan sumber daya alam dan pada tataran kebijakan, konsep dan strategi, serta implementasinya.

FORCI ditetapkan berdasarkan SK 2832/IT3.5/TU/2012 dan penetapan organisasi FORCI telah diperbaharui melalui SK 93/IT3.F5/OT/2022. Orientasi pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang diemban FORCI diwujudkan pada tataran diskursus, aksi, hingga advokasi perubahan kebijakan untuk pembangunan kehutanan dan pengelolaan sumberdaya alam yang berkeadilan dan berkelanjutan. FORCI merupakan unit kerja yang melaksanakan berbagai kajian berbasis scientific dan empiris serta melakukan advokasi kebijakan terkait isu pengelolaan sumberdaya alam.

FORCI memosisikan eksistensinya sebagai unit kerja pada lembaga perguruan tinggi yang mendedikasikan diri pada pemanfaatan ilmu pengetahuan dan teknologi untuk mengelola sumber daya alam dan sebagai wujud pemihakan dan penegakan pengelolaan sumber daya alam yang berkeadilan. FORCI  didirikan oleh para pemikir dan pemerhati yang memberikan perhatian khusus pada pembangunan kehutanan dan pengelolaan sumber daya alam, dimotori oleh beberapa dosen Fakultas Kehutanan dan Lingkungan IPB University. Berdirinya FORCI dilatarbelakangi oleh kepedulian terhadap permasalahan pembangunan kehutanan dan pengelolaan sumber daya alam yang semakin menjauh dari amanah konstitusi

Scroll to Top